Tuesday, December 29, 2015

Kota Ajaib Cappadocia, Bagaikan Tempat Di Negeri Dongeng

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Selasa, 29 Des 2015 | Bila anda senang berwisata ke wilayah dengan arsitektur unik, Cappadocia (baca: kapadokya) tampaknya adalah salah satu tujuan wisata yang layak anda kunjungi. Terhampar di selatan Turki, berada di selatan ibukota Ankara, dan berada di tengah wilayah Anatolia, Cappadocia adalah wilayah yang memiliki arsitektur berbeda dengan arsitektur bangunan lain di wilayah Turki.

Pada jaman dahulu wilayah ini adalah lokasi yang digunakan sebagai persembunyian pada saat perang dimasa silam. Wilayah ini dimasa lalu merupakan medan pertempuran untuk perebutan kekuasaan antara kerajaan Pontus dan Kekaisaran Romawi. Banyaknya gua alami dan bebatuan lunak di wilayah tersebut membuat arsitektur bangunan banyak diwarnai oleh pahatan dan ukiran dinding.
www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com www.AstroDigi.com
Bangunan besar seperti rumah ibadah, gedung pertemuan, rumah-rumah penduduk dan juga tempat penginapan memiliki arsitektur unik yang dibentuk dari pahatan bebatuan lunak, perpaduan antara gaya Romawi yang megah dengan ukiran bergaya Asia yang kental di Turki menciptakan berbagai pemandangan bangunan indah yang bertebaran di wilayah tersebut.

Wilayah ini dinyatakan sebagai salah satu tujuan wisata di Turki, didalamnya terdapat pula museum terbuka, lorong persembunyian bawah tanah, gua dengan bentuk unik, berbagai peninggalan dimasa kekaisaran Romawi, dan juga terdapat banyak pilihan hotel unik dengan teras yang berada di tebing yang berbatasan dengan hamparan pemandangan indah dibawahnya. Saksikan keindahan pemandangan Cappadocia pada cuplika foto-foto berikut. Selamat berkunjung :-)

 www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano)

Comments :

0 comments to “Kota Ajaib Cappadocia, Bagaikan Tempat Di Negeri Dongeng”


Post a Comment