Friday, September 30, 2016

Aplikasi Ini Bisa Membuat Pas Foto Pakai HP

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Jumat, 30 Sep 2016 | Untuk keperluan administrasi pendaftaran untuk pembuatan dokumen perizinan tertentu atau untuk kelengkapan pembuatan sertifikat seringkali dibutuhkan pas foto.

Dengan semakin canggihnya smarphone Android, dan semakin lengkapnya aplikasi yang tersedia di Play Store, kini anda tidak perlu lagi ke studio foto hanya untuk pembuatan pas foto.

Thursday, September 29, 2016

Pilih USB Hub Dengan Kriteria Ini, Untuk Mendapatkan Kinerja Optimal

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Kamis, 29 Sep 2016 | Untuk keperluan kerja secara mobile saya membeli sebuah netbook yang juga dapat sekaligus berfungsi sebagai tab (tablet-book), sehingga selain ringkas untuk dibawa, juga memudahkan saya pada saat saya harus melakukan presentasi ditempat ummum.

Seperti netbook-tab pada umumnya, untuk membuatnya praktis, pabrik pembuatnya harus meletakkan seluruh fungsi komputer pada bagian tab-nya yaitu sisi yang menyatu dengan display (layar), dan bagian keyboardnya hanyalah sebagai semacam docking pelengkap saja.

Tuesday, September 27, 2016

Deretan Gitar Dengan Bentuk Yang Aneh-Aneh

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Selasa, 27 Sep 2016 | Gitar adalah alat musik yang sudah ada sejak masa sebelum masehi. Berbagai relief batu diberbagai negara menunjukkan bahwa gitar sudah ada jauh sebelum peradaban modern dimulai.

Seiring dengan berjalannya waktu, gitar bukan hanya diciptakan untuk didengar suaranya saja, namun sekarang ini makin banyak gitar yang diciptakan dengan berbagai bentuk yang unik, menarik, indah, namun juga kadang-kadang dibuat lucu dan menggelitik.

Monday, September 26, 2016

Cache Manager Terbaru Untuk Windows 7/8/10, Membuat Komputer Bekerja Secepat Kilat!

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Senin, 26 Sep 2016 | Beberapa tahun lalu tepatnya tahun 2009, saya pernah menuliskan artikel tentang aplikasi Cache Manager XP (link: http://www.astrodigi.com/2009/05/cache-manager-xp-dari-outertech.html), yang fungsinya adalah untuk membantu user dalam mengelola penggunaan RAM, sehingga efektif dan efisien, dimana hasilnya akan membuat komputer melaju lebih kencang.

Sayangnya saat saya mencoba menginstal Cache Manager XP di Windows 7/8 ternyata tidak kompatibel, dan saat saya coba untuk menginstal ke komputer, aplikasi gagal terinstal. Beruntunglah pada saat saya mengunjungi lagi website Outertech, selaku pengembang software Cache Manager, saya mendapat versi yang lebih baru yang kompatibel dengan Windows 7/8/10. Dan yang lebih menyenangkan lagi bagi saya (tentunya juga bagi anda para pembaca), versi terbaru ini juga masih dapat saya nikmati secara gratis.

Saturday, September 24, 2016

Dengan Aplikasi Ini, Windows 8 Anda Akan Memiliki Menu

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Sabtu, 24 Sep 2016 | Saat tulisan ini diturunkan saat ini hanya Windows 8 yang merupakan satu-satunya OS Windows yang tidak memiliki fasilitas menu. Dapat dimengerti alasan Microsoft menghilangkan menu ini dikarenakan Windows 8 selain dipersiapkan sebagai OS untuk komputer desktop juga dipersiapkan untuk tablet dan smartphone berbasis Windows.

Dan Windows 8 juga dipersiapkan untuk komputer yang dilengkapi dengan display layar sentuh (touchscreen), sehingga diperlukan ukuran icon yang lebih besar dan lebih mudah untuk disentuh dan digeser oleh jari yang tentunya ukurannya lebih besar dibandingkan dengan kursor dari mouse.

Monday, September 19, 2016

Orang Ini Selamat Dari Maut Setelah Memotong Putus Tangannya Sendiri!

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Senin, 19 Sep 2016 | Takdir setiap manusia sudah ditentukan oleh Sang Pencipta, sehingga seseorang yang tidak ditakdirkan mati, atau belum saatnya mati, secara ajaib nyawanya bisa terselamatkan meski berada pada situasi yang mustahil untuk lolos dari kematian.

Aron Lee Ralston, yang lahir pada 27 Oktober 1975 di Marion, Ohio, Amerika Serikat, adalah salah satu contoh dari seseorang yang secara ajaib terselamatkan dari peristiwa yang seharusnya mengakhiri hidupnya. Aron Ralston adalah seorang yang memiliki hobi melakukan pendakian dan perjalanan melintasi alam. Dan baginya merupakan tantangan tersendiri melakukan perjalanan mendaki dan melintasi medan yang sulit untuk ditempuh secara normal.

Thursday, September 15, 2016

5 Langkah Untuk Mengatur Filter (Rules) Pada Thunderbird

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Kamis, 15 Sep 2016 | Pada aplikasi email client biasanya ada fasilitas yang berfungsi untuk mengatur penempatan pesan yang masuk, agar nantinya bisa langsung bisa secara otomatis dikelompokkan kedalam folder tertentu ataupun langsung dihapus. Fasilitas tersebut pada aplikasi Microsoft Outlook disebut dengan "rules".

Pada Thunderbird fasilitas ini disebut dengan "filter", meski namanya berbeda namun fungsinya sama persis. Cara penggunaan filter ini sederhana, masih mirip dengan pengaturan (setting) rules pada Microsoft Outlook. Untuk mengatur filter anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut  ini:

Wednesday, September 14, 2016

Saat Komputer Mulai Melambat Lakukan 4 Langkah Ini Untuk Mempercepatnya Kembali

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Rabu, 14 Sep 2016 | Setelah instalasi dari banyak aplikasi pada OS Windows dan juga setelah pemakaian jangka panjang (diatas 6 bulan) biasanya eksekusi dari aplikasi menjad berjalan lambat dan membuat pekerjaan menjadi terasa lama dan menjemukan.

Penyebab utama dari melambatnya OS adalah karena sudah terlalu banyak aplikasi yang jalan di background (latar belakang) OS. Sehingga meski tampak tidak ada eksekusi dari aplikasi apapun, sebenarnya sudah ada aplikasi tertentu yang sedang dijalankan oleh OS Windows. Umumnya aplikasi yang jalan di background adalah aplikasi utilities (perbaikan dan pengaturan).

Tuesday, September 13, 2016

Lakukan 4 Tips Ini, Agar Anda Menjadi Figur Yang Dapat Diterima Customer!

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Selasa, 13 Sep 2016 | Penjualan biasanya adalah ujung tombak dari sebuah bisnis. Naik, turun, maju dan mundurnya sebuah bisnis biasanya sangat ditentukan oleh volume penjualan.

Terkait dengan hal tersebut maka sales team yang baik harus dapat merealisasikan sebanyak mungkin penjualan. Untuk itu seorang sales person harus menjadi figur yang dapat diterima oleh calon pembelinya (calon customer-nya).

Saturday, September 10, 2016

Pastikan 5 Hal Ini Sudah Anda Pertimbangkan Saat Memilih Penginapan

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Sabtu, 10 Sep 2016 | Saat tuisan ini saya tulis, saya sedang berwisata ke Bali, dan saya memutuskan menginap dilokasi yang dekat dengan pusat wisata di Legian dan pantai Kuta.

Ternyata ada hal yang sebelumnya tidak saya perhitungkan membuat kenyamanan liburan saya menjadi berkurang. Karena biasanya saya hanya melihat faktor kebersihan penginapan saja saat memilih tempat untuk menginap.

Nah .. Supaya para pembaca tercinta tidak mengalami hal yang sama maka sebaiknya perhatikan 5 hal berikut ini:

Thursday, September 8, 2016

Ingin Gampang Tidur Secara Alami, Cobalah Minum Minuman Ini

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Kamis, 8 Sep 2016 | Untuk menjaga kesehatan tubuh agar senantiasa prima salah satunya adalah membuat tubuh memdapatkan istirahat yang cukup.

Istirahat yang paling optimal adalah tidur. Maka beruntunglah mereka yang secara alami memang mudah tidur. Nah .. untuk mereka yang kurang beruntung boleh cona untuk meminum teh bunga camomile pada saat menjelang tidur.

Monday, September 5, 2016

Masyarakat Penghuni Gua Di Spanyol

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Senin, 5 Sep 2016 | Di wilayah Spanyol distrik Sacromento, Granada terdapat sekelompok masyarakat yang tinggal di gua-gua tua yang merupakan bagian dari dataran tinggi dengan wilayah pegunungan di Spanyol bagian selatan.

Pada zaman yang sudah modern ini tentunya pilihan untuk tinggal di gua adalah pilihan yang tidak lazim. Mengingat fasilitas penunjang yang tersedia tidak setara dengan mereka yang tinggal di perumahan yang umum.

Sunday, September 4, 2016

Seni "Balance Rock" Yang Indah, Unik, Dan Ajaib

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Minggu, 4 Sep 2016 | Berawal dari mendapatkan dua walpaper untuk background (gambar latar) dari komputer saya yang menampilkan foto dari Balance Rock Art. Kemudian saya coba untuk menelusuri bagaimana Balance Rock Art (seni menyeimbangkan batu) ini diciptakan.

Kenyataan yang saya dapati ternyata sungguh-sungguh diluar dugaan saya. Pada awalnya mungkin seperti halnya orang (awam) lain tentunya, meyakini bahwa untuk menyusun batu-batu dalam formasi unik dan rentan jatuh itu perlu lem superkuat dan butuh waktu perekatan yang cukup, dan menurut perkiraan saya setidaknya 24 jam.

Saturday, September 3, 2016

Buaya Dan Aligator, Mirip Tapi Beda!

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Sabtu, 3 Sep 2016 | Buaya .. reptil yang punya kesan paling seram dibandingkan reptil lainnya. Tampilannya yang masih mirip dengan hewan purba dan ukurannya yang memang tergolong besar bila dibandingkan dengan reptil lainnya membuat buaya memiliki image (kesan/citra) seram.

Image seram inilah yang membuat buaya senantiasa menjadi tontonan yang menarik di kebun binatang. Dan penangkaran buaya menjadi penangkaran hewan yang lebih populer dibandingkan penangkaran hewan jenis lainnya.

Friday, September 2, 2016

3 Langkah Untuk Menjadi Pribadi Unggul

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Jumat, 2 Sep 2016 | Didunia ini ada individu yang sukses namun dalam jumlah yang lebih besar banyak juga individu yang gagal. Yang menjadi pembeda antara mereka yang sukses dan mereka yang gagal adalah keunggulan dalam hal kepribadian (watak) yang mereka miliki.

Pribadi unggul bukanlah pribadi yang anti salah dan bukan pula pribadi yang anti gagal. Mereka yang memiliki pribadi yang unggul bisa dengan cepat bangkit dari kegagalan. Dan pada saat mereka menemukan jalan yang tepat untuk mengantar mereka menuju kesuksesan, dengan cepat mereka melaju menuju pencapaian mereka.

Apakah anda ingin menjadi pribadi yang unggul? Bila jawaban anda adalah YA, maka 3 hal penting yang patut anda lakukan untuk membentuk pribadi unggul yang tersimpan dalam diri anda:

Thursday, September 1, 2016

Lavoisier, Sang Penemu Daftar Periodik Unsur Kimia, Yang Hidupnya Harus Berakhir Tragis

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Kamis, 1 Sep 2016 | Lavoisier adalah ilmuwan yang mempunyai jasa besar dalam perkembangan ilmu kimia. Ia layak disebut sebagai bapak dari ilmu kimia modern. Dimana daftar periodik unsur kimia yang merupakan landasan dari daftar periodik yang dipergunakan sampai dengan hari ini. Para penerus ilmu kimia selanjutnya hanya tinggal memperbaiki dan memperluas daftar yang sudah dengan cara yang nyaman disusun oleh Lavoisier.

Meski banyak yang mengenalnya sebagai ilmuwan, namun hanya sedikit yang tahu bahwa hidup Lavoisier harus berakhir tragis, ia harus mati dalam keadaan kepalanya terpenggal dalam eksekusi yang dilakukan oleh rezim pemerintahan revolusioner Perancis pada masa itu.