Ada beberapa aplikasi office yang saya instal di HP saya, diantaranya adalah: Olive Office, Microsoft Office Mobile, Office Suite, Polaris Office, dan WPS Office (dulu bernama Kingsoft Office). Dari keseluruhan aplikasi office untuk perangkat mobile ini akhirnya pilihan saya jatuh pada WPS Office. Tentu anda bertanya, apa saja kelebihan WPS Office ini sehingga saya memilihnya bukan?
Sebenarnya apabila hanya digunakan untuk membuka file office saja, yang biasanya merupakan hasil kerja di PC yang di-save di HP, aplikasi yang satu dengan yang lainnya tidak ada perbedaan yang signifikan. Belakangan ini keunggulan dari WPS Office baru terasa setelah saya melakukan pekerjaan saya di HP, terutama untuk mengetik dan melakukan editing pada file spreadsheet (*.XLS).
Nama WPS Office sebagai pengganti Kingsoft Office diambil dari singkatan aplikasi yang terkandung didalamnya yaitu W untuk Writer, P untuk Presentation, dan S untuk Spreadsheet.
Berikut ini keunggulan WPS Office (dari sisi dan sudut pandang saya):
- Memiliki fasillitas reading dengan layout yang bisa di-scroll (digulung dari atas kebawah atau sebaliknya) atau flip (dibalik lembaran demi lembaran seperti kita membaca buku)
- Tampilan layar bisa diperbesar dengan tulisan yang bisa di-wrap sehingga tidak terpotong oleh bagian tepi-tepi layar
- Dapat link (terhubung) ke cloud storage seperti Dropbox, Google Drive, One Drive, dan lain sebagainya. Aplikasi office lainnya seringkali gagal dalam melakukan linking meski fasilitas untuk linking sudah tersedia
- Ada tombol untuk menampilkan keyboard, aplikasi lain mengharuskan user mengetuk-ngetuk layar sampai keyboard muncul, ketukan di layar pada aplikasi lain seringkali berakibat pindahnya cursor ke posisi yang tanpa sengaja terketuk
- Aplikasi ini ringan, user tidak perlu menunggu lama sampai suatu eksekusi selesai dilakukan
- Terdapat fasilitas untuk meng-convert file ke PDF
- Fasilitas pengaturan fontnya sangat user friendly
- Fasilitas bullet dan numbering-nya juga sangat user friendly, sehingga saya senantiasa berhasil untuk mengatur bullet atau numbering meski lewat perangkat mobile (HP)
- Dan masih banyak fasilitas lainnya, namun tidak terlalu signifikan bila dibandingkan dengan aplikasi office lainnya
OK .. Demikian sharing saya mengenai penggunaan WPS Office di HP saya, semoga penjelasan saya berguna bagi rekan-rekan pembaca sekalian. Akhir kata selamat beraktifitas .. Have a nice day :-)
www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano)
Comments :
0 comments to “8 Keunggulan WPS Office, Aplikasi Office Gratis Dengan Fitur Menawan”
Post a Comment