Setelah pemakaian beberapa waktu saya mendapatkan masalah pada OS saya, beberapa aplikasi tidak berjalan dengan semestinya, dan biasanya akan beres setelah OS saya instal ulang. Masalahnya CD dari OS Windows 8 maupun CD aplikasi MS Office berada di kantor saya yang di luar kota, dan berada di lemari arsip yang kuncinya hanya saya yang pegang.
Jadwal kunjungan ke kantor luar kota berikutnya adalah bulan depan. Berarti saya harus menunda instalasi OS dan aplikasi MS Office saya sampai bulan depan. Padahal saya butuh “reinstall” segera, agar pekerjaan saya bisa segera lancar. Beruntunglah saya menemukan aplikasi SOFTKEY REVEALER, software ini mampu menampilkan PRODUCT KEY dari setiap aplikasi yang sudah terinstal di komputer.
Aplikasi ini bisa didownload secara gratis di:
https://sites.google.com/site/cakirbey/softkeyrevealer
Atau anda bisa langsung mendownloadnya dari URL:
https://sites.google.com/site/cakirbey/SoftKeyRevealer.zip?attredirects=0
Cara penggunaan software ini juga praktis dan mudah. File yang anda download dari link/URL diatas berupa file dalam format .ZIP. Anda tinggal mengekstrak file tersebut, kemudian file yang sudah ter-ekstrak tersebut bisa langsung anda eksekusi tanpa harus repot-repot menginstal ke komputer. Jalankan/ eksekusi file dengan nama: SoftKeyRevealer.exe
Aplikasi ini akan menampilkan product key dari seluruh aplikasi yang anda instal di komputer, cukup dengan menekan tombol SCAN. Teks yang ditampilkan di halaman aplikasi bisa langsung anda copy dan paste di word processor atau paste di notepad, untuk kemudian anda simpan.
Selamat mencoba .. Have a nice day :-)
www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano)
Comments :
0 comments to “Mendapatkan Kembali PRODUCT KEY Dari OS Dan Software Yang Sudah Terinstal Di Komputer”
Post a Comment