Friday, May 1, 2009

Meningkatkan Efisiensi Waktu dan Biaya dengan Migrasi dari MS Excel ke MS Access



AstroDigi.com | Jumat, 1 Mei 2009 | MS Excel adalah program spreadsheet yang merupakan program standar harian untuk menyelesaikan pekerjaan administrasi yang memerlukan tabel dan database.

Pengertian umum untuk database adalah data serupa yang dikumpulkan sebagai bagian dari transaksi kantor, misalnya: data customer, data supplier, data penjualan, data pembelian, dan lain sebagainya.
MS Excel sebenarnya tidak dipersiapkan untuk menangani database, itu sebabnya data yang ditangani terbatas sampai 65535 baris saja. Solusinya??? Microsoft merilis MS Access untuk menangani aplikasi-aplikasi database.

Beberapa keunggulan MS Access dibandingkan MS Excel:
  1. Data tidak terbatas, yang dibatasi adalah kapasitas totalnya yaitu 2GB, namun hal itu masih dapat diatasi dengan menghubungkan MS Access ke Database Server seperti MS SQL, My SQL, Oracle, dan lain sebagainya. Namun sebagai catatan database 2GB itupun sudah luar biasa besar, umumnya dibutuhkan waktu sangat lama (bertahun-tahun untuk mencapainya), apabila database didesain dengan struktur yang benar.
  2. Interface yang bisa dibuat “user friendly”. User tidak harus berhadapan langsung dengan tabel-tabel, namun bisa dihadapkan dengan form yang tampil bersahabat.
  3. Multi user. Data bisa diisi secara bersamaan oleh beberapa user sekaligus dalam jaringan.
  4. Report (=hasil cetak) bisa didesain sesuai dengan kebutuhan user. Tidak perlu lagi harus blocking print area, copy-paste ke tampilan yang diinginkan, atau pindah-pindah dari satu sheet ke sheet yang lain untuk mengumpulkan data agar bisa ditampilkan secara lengkap di report.
  5. Sorting, Filtering dan Searching (pencarian data), yang lebih cepat.
Sebenarnya masih banyak lagi keunggulan lainnya, namun 5 point diatas adalah, kelebihan utama, dan biasanya merupakan alasan, mengapa user melakukan migrasi ke program database.
Yang jelas pemakaian MS Access dapat mempercepat pekerjaan, memudahkan pelaporan, koordinasi data antar bagian, dan lain sebagainya yang pada akhirnya akan menghasilkan efisiensi waktu dan sumber daya.

Ingin belajar cara penggunaan, design dan trik-trik pemrogramannya, anda bisa menghubungi AstroDigi Didactic via email di email@AstroDigi.com , tersedia berbagai paket belajar MS Access dengan biaya terjangkau dengan pengajar-pengajar berpengalaman.
Dengan mengulas berbagai aplikasi seperti program parkir, stok/inventory, accounting, penjualan, pembelian, marketing, dan lain sebagainya, sesuai dengan paket dan jenjang yang dipilih.

Ayo migrasi ke MS Access :)

Comments :

0 comments to “Meningkatkan Efisiensi Waktu dan Biaya dengan Migrasi dari MS Excel ke MS Access”


Post a Comment