Friday, February 28, 2014

Pembayaran Cicilan Memberatkan Anda? Ini Cara Mengatasinya

www.AstroDigi.com AstroDigi.com | Jumat, 28 Feb 2014 | Anda punya kewajiban membayar cicilan bulanan? Apakah itu cicilan rumah? Apakah itu cicilan kendaraan? Atau cicilan lainnya? Ada kalanya roda perekonomian kita tidak berjalan sesuai dengan apa yang kita rencanakan, maka pembayaran cicilanpun menjadi beban yang tidak mampu kita tanggung.

Berikut ini adalah tips untuk menyelesaikan masalah pembayaran cicilan/angsuran bulanan anda secara elegan:

1. Datanglah kelembaga perkreditan dimana anda mengajukan kredit, dan carilah bagian yang mengurus perkreditan.
2. Mintalah bantuan untuk keringanan pembayaran berupa:
  a. Restrukturisasi pembayaran (mengecilkan nilai cicilan, dengan memperpanjang waktu pembayaran.
  b. Rescheduling (penjadwalan ulang) waktu pembayaran. Mintalah agar jatuh tempo pembayaran bisa jatuh pada waktu dimana anda sanggup melakukan pembayaran.
  c. Penyerahan sementara obyek kredit, dan buat perjanjian agar lembaga kredit tidak melelang obyek kredit anda hingga waktu tertentu, sesuai dengan kesepakatan. Jadi ini merupakan reschedule dengan obyek kredit sebagai jaminan, hal ini biasanya diperlukan apabila anda butuh waktu reschedule yang lebih panjang.

Biasanya sebagai tindakan balasannya, lembaga kredit akan meminta anda untuk menandatangani surat pernyataan pembayaran yang intinya untuk memperkuat komitmen anda dalam mematuhi kesepakatan.

Sebaiknya anda tidak berpikiran untuk "ngemplang" atau lari dari tanggung jawab anda, karena seharusnya anda sudah tahu apa yang akan menjadi tanggung jawab anda sejak anda mengajukan kredit.

Lembaga perkreditan juga mempunyai link yang baik ke lembaga keuangan bahkan hingga ke BI, sehingga nasabah yang lari dari tanggung jawab akan masuk kedalam daftar hitam (black list), yang tentu bisa merusak reputasi dan menyulitkan anda dikemudian hari.

Semoga tips ini berguna bagi anda atau orang terdekat anda yang membutuhkan. Have a nice day :-)

 www.AstroDigi.com (Nino Guevara Ruwano)

Comments :

0 comments to “Pembayaran Cicilan Memberatkan Anda? Ini Cara Mengatasinya”


Post a Comment